Jakarta | Kilas Negeri – Selasa 01/07/2025, Novel yang berjudul “Tiada Akhir Tanpa Awal “Write by MINSA (Muhammad Ibnu Noer Swaid Arifin) menceritakan tentang kehidupan seseorang dan cerita ini adalah fiktif belaka, Apabila ada kesamaan nama tokoh dalam novel ini hanyalah kebetulan semata.
Ringkasan cerita dari Novel “Tiada Akhir Tanpa Awal “Pernah mendengar untaian atau pendapat orang lain jika “Takdir tidak dapat diubah?” Ketika menjalani kehidupan dengan kesulitan yang begitu mendalam kita tidak bisa lari dari kenyataan dan harus menghadapinya, mungkin tingkat kesulitan seseorang tidak bisa di ukur melalui timbangan atau pun dengan alat lainnya karena titik terendah setiap manusia itu berbeda tergantung bagaimana dia bisa menyikapinya.

Reyka hadir untuk menceritakan tentang Usaha dan Takdir, cerita ini membawa kita agar tidak mudah menyerah dalam menghadapi hidup jika kalian berpikir kehidupan kalian paling sulit setidaknya kesulitan yang di alami Reyka bisa menjadi patokan kalian agar tetap semangat tuk menjalani hidup.
Kisah selanjutnya dapat anda lihat di https://www.wattpad.com/story/397104322-tiada-akhir-tanpa-awal-write-by-minsa