Menu

Mode Gelap
Ditjen Badilum Lakukan Penguatan Mental dan Spiritual Pegawai Melalui Pengajian Peran Strategis Kesekretariatan: Menopang Tegaknya Keadilan dari Balik Layar Awal Tahun yang Menguras Energi Pramono Tingkatkan Kemampuan dan Ketangkasan Prajurit, Kodim 0507/Bekasi Gelar Latihan Pencak Silat Militer Kesbangpol Terima SK MIO PD Jakarta Utara, Pers Didorong Jaga Demokrasi dan Stabilitas Intensifkan Keamanan Wilayah Koramil 11/Pasar Kemis Patroli Malam

Mitra TNI & Polri

Patroli Maung Koramil 01/Kranji Sasar Titik Rawan, Hadirkan Rasa Aman di Tengah Warga

badge-check


Patroli Maung Koramil 01/Kranji Sasar Titik Rawan, Hadirkan Rasa Aman di Tengah Warga Perbesar


Kodam Jaya, Kota Bekasi, Kilas Negeri – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban wilayah, Personel Koramil 01/Kranji Kodim 0507/Bekasi melaksanakan Kegiatan Patroli Keamanan dengan Berkendara Maung, pada Sabtu malam, 10 Januari 2026, mulai pukul 20.00 WIB hingga selesai.

Patroli dipimpin oleh Pelda Deni Witanto dengan kekuatan 6 personel, menggunakan sarana 1 unit Randis Maung, 2 unit sepeda motor dinas, dan 3 unit sepeda motor pribadi. Kegiatan menyasar sejumlah ruas jalan strategis dan permukiman warga di wilayah binaan Kodim 0507/Bekasi.

Adapun rute patroli meliputi Koramil 01/Kranji – Jalan Jenderal Sudirman – Jalan Pemuda – Jalan Raya Bintara – Jalan Kampung Setu – Jalan KH Noer Ali – Jalan Jati Luhur – Jalan Bougenville – Jalan Komodo – Jalan Nangka – Jalan Jenderal Sudirman, dan kembali ke Koramil 01/Kranji.

Selain patroli mobile, para Babinsa juga melaksanakan sambang dan dialog langsung dengan warga yang sedang melaksanakan siskamling di wilayah Kelurahan Bintara, sebagai bentuk pendekatan humanis sekaligus penguatan sistem keamanan lingkungan berbasis masyarakat.

Pelda Deni Witanto selaku pimpinan patroli menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memastikan wilayah tetap aman sekaligus memperkuat kedekatan TNI dengan rakyat.
“Patroli ini tidak hanya untuk mencegah potensi gangguan kamtibmas, tetapi juga memastikan warga merasa aman dan tidak sendiri dalam menjaga lingkungannya. Kehadiran kami adalah bentuk kepedulian dan komitmen TNI bersama rakyat,” ujarnya.

Sementara itu, Danramil 01/Kranji Mayir Inf Taufik Ismail menegaskan bahwa patroli malam hari dengan Randis Maung merupakan bagian dari langkah preventif yang berkelanjutan.
“Koramil akan terus hadir di tengah masyarakat. Patroli ini adalah upaya nyata menciptakan rasa aman, menumbuhkan kepercayaan publik, serta memperkuat sinergi antara TNI dan warga dalam menjaga wilayah tetap kondusif,” tegasnya.

Selama pelaksanaan kegiatan, situasi wilayah terpantau aman, tertib, dan kondusif, serta mendapat respons positif dari masyarakat yang merasa terbantu dengan kehadiran aparat kewilayahan.

Loading


Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

Tingkatkan Kemampuan dan Ketangkasan Prajurit, Kodim 0507/Bekasi Gelar Latihan Pencak Silat Militer

15 Januari 2026 - 08:03 WIB

Intensifkan Keamanan Wilayah Koramil 11/Pasar Kemis Patroli Malam

15 Januari 2026 - 03:19 WIB

Sinergi TNI–Polri dan Warga, Patroli/Siskamling Keliling Ciptakan Matraman Aman dan Kondusif

15 Januari 2026 - 02:04 WIB

Komitmen Transparansi dan Integritas, Lanal Bengkulu Selenggarakan Penandatanganan Pakta Integritas Caba-Cata PK TNI AL TA. 2026

15 Januari 2026 - 01:40 WIB

Sinergi Jaga Malam, Koramil 04/Jatiasih Gelar Patroli dan Siskamling Gabungan Antisipasi Gangguan Kamtibmas

14 Januari 2026 - 14:34 WIB

Trending di Mitra TNI & Polri