Menu

Mode Gelap
Intensifkan Keamanan Wilayah Koramil 11/Pasar Kemis Patroli Malam Sinergi TNI–Polri dan Warga, Patroli/Siskamling Keliling Ciptakan Matraman Aman dan Kondusif Komitmen Transparansi dan Integritas, Lanal Bengkulu Selenggarakan Penandatanganan Pakta Integritas Caba-Cata PK TNI AL TA. 2026 Sinergi Jaga Malam, Koramil 04/Jatiasih Gelar Patroli dan Siskamling Gabungan Antisipasi Gangguan Kamtibmas Personel Kodim 0501/JP Laksanakan Cuti Tahunan, Tetap Siap Jaga Kondusifitas Wilayah Jakarta Pusat Babinsa Koramil 14/Panongan Ajak Pemuda Siapkan Masa Depan Bangsa Melalui Komsos

Mitra TNI & Polri

Personel Lanal Simeulue Gelar Doa Bersama Peringatan Hari Dharma Samudera Tahun 2026

badge-check


Personel Lanal Simeulue Gelar Doa Bersama Peringatan Hari Dharma Samudera Tahun 2026 Perbesar


TNI AL, Simeulue,- Dalam rangka memperingati Hari Dharma Samudera Tahun 2026, Personel Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Simeulue melaksanakan Doa Bersama yang berlangsung khidmat di Mushola Al-Bashar Mako Lanal Simeulue, Selasa (13/01/2026).

Kegiatan doa bersama ini diikuti oleh Prajurit dan PNS Lanal Simeulue sebagai bentuk penghormatan dan mengenang jasa para pahlawan TNI Angkatan Laut yang telah gugur dalam peristiwa heroik Pertempuran Laut Aru.

Selain itu, doa bersama ini juga menjadi sarana meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa serta memohon keselamatan dan kelancaran dalam setiap pelaksanaan tugas pengabdian kepada bangsa dan negara.

Komandan Lanal Simeulue Letkol Laut (P) Wisnu Pryangga N., S.T., M.Tr.Opsla., dalam hal ini diwakili oleh Pjs. Palaksa Lanal Simeulue Kapten Laut (PM) Hudi Rif’an, S.H., dalam keterangannya menyampaikan bahwa Peringatan Hari Dharma Samudera merupakan momentum penting bagi Prajurit TNI Angkatan Laut untuk meneladani semangat juang, keberanian, dan pengorbanan para pahlawan laut dalam menjaga kedaulatan NKRI, khususnya di wilayah perairan.

Melalui kegiatan doa bersama ini, diharapkan Personel Lanal Simeulue semakin memperkokoh soliditas, profesionalisme, serta semangat pengabdian dalam menjalankan tugas pokok TNI Angkatan Laut guna mewujudkan pertahanan negara di laut yang kuat dan tangguh.

(Pen Lanal Simeulue)

Loading


Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

Intensifkan Keamanan Wilayah Koramil 11/Pasar Kemis Patroli Malam

15 Januari 2026 - 03:19 WIB

Sinergi TNI–Polri dan Warga, Patroli/Siskamling Keliling Ciptakan Matraman Aman dan Kondusif

15 Januari 2026 - 02:04 WIB

Komitmen Transparansi dan Integritas, Lanal Bengkulu Selenggarakan Penandatanganan Pakta Integritas Caba-Cata PK TNI AL TA. 2026

15 Januari 2026 - 01:40 WIB

Sinergi Jaga Malam, Koramil 04/Jatiasih Gelar Patroli dan Siskamling Gabungan Antisipasi Gangguan Kamtibmas

14 Januari 2026 - 14:34 WIB

Personel Kodim 0501/JP Laksanakan Cuti Tahunan, Tetap Siap Jaga Kondusifitas Wilayah Jakarta Pusat

14 Januari 2026 - 14:32 WIB

Trending di Mitra TNI & Polri